Burning CD/DVD dengan Hiren’s BootCD 9.8


Anda pernah bertanya-tanya apakah Anda bisa melakukan burning CD tanpa menginstall program apapun dalam Windows? Atau pernah berpikir bahwa dalam kondisi darurat Anda harus menyelamatkan data ke dari harddisk PC yang mengalami kegagalan Sistem Operasi? Hirens’s Boot CD jawabannya. Tool multiguna Hiren ini datang dengan paket program burning tool (sebutan umum program pembakar/pengkopi CD dan DVD)yang fleksibel. Hanya dengan mengetikkan sebaris perintah dalam command prompt Anda kini bisa mem-backup data penting dari PC Anda pada saat-saat kritis ketika PC mengalami masalah.

Hiren’s Boot CD seperti dalam ulasan sebelumnya, berisi kompilasi sejumlah tool yang berguna untuk melakukan backup, recovery sistem operasi dan data, sekaligus reparasi software dan hardware. Salah satu program yang menarik kita bahas di sini adalah program untuk melakukan burning CD/DVD. Dengan Hiren Anda bisa melakukan burning tanpa harus menginstall program apapun. Bahkan dengan burning tool versi DOS kita tidak lagi tergantung pada sistem operasi yang ada di komputer.

Program yang saya maksud di sini adalah ExpressBurn dan DosCDRoast beta2. ExpressBurn adalah burning tool yang terintegrasi pada menu autorun Hirens. Sementara dosCDroast adalah burning tool yang berjalan dalam ms-dos prompt.

Sekarang, mari kita langsung bahas satu persatu:

Pertama, ExpressBurn.
Program ini merupakan burning tool dengan GUI (Graphical User Interface) yang berjalan dalam sistem Operasi Windows. Expressburn datang bersama paket menu Autoplay Hiren’s Boot CD. Program ini bisa menjadi alternatif jika Komputer Anda tidak memiliki program sejenis seperti Nero Essentials/Burning Tool atau CloneCD. Anda tidak perlu khawatir tentang format media yang didukung program ini. ExpressBurn telah mendukung berbagai format CDR/RW, DVD-+R/RW, bahkan Blue Ray Disk. Untuk mengakses program ini silakan:
1. Booting seperti biasa ke dalam Windows dan masukkan Hiren’s Boot CD ke dalam Drive Anda. Tunggu hingga Autoplay berjalan dan menampilkan menu Hiren’s. Jika Autoplay tidak muncul, klik kanan pada CD Drive berisi Hiren’s > Autoplay.
2. Dari menu Hiren’s seperti di bawah ini, pilih Backup > ExpressBurn.

3. Dari sini Anda tinggal memilih langkah yang selanjutnya Anda lakukan, diantaranya:

* membuat Image ISO dari CD/DVD.
* menggandakan CD/DVD dengan terlebih dahulu menentukan format yang akan digunakan.
* menyalin file dari harddisk ke dalam CD/DVD
* Membuat Audio, Data, Video CD/DVD dan HD-DVD

Langkahnya kurang lebih sama dengan Nero Burning Tool. Pilih format media > Pilih source file, tentukan drive untuk burning dan tentukan kecepatan burning. Udah deh, tinggal burn.. :)

Kedua, DosCDroast 2 beta
DosCDroast merupakan satu-satunya program burning tool DOS yang disertakan dalam Hiren’s Boot CD. Program ini mengemulasi proses burning CD dari mode GUI. Untuk menjalankannya, Anda cukup melakukan langkah berikut ini:
Jalankan Hiren’s boot CD, pastikan Anda telah masuk ke menu utama. Program ini sangat ampuh digunakan untuk menyelamatkan data dari komputer yang sistem operasinya bermasalah.

Dari menu utama Hiren, pilih [9]Next > [5]Other Tools > [2]DosCDroast beta2. seperti urutan gambar di bawah ini.



Setelah selesai proses loading file utama CDroast, Hiren akan menampilkan panduan penggunaan program ini melalui text editor. Silakan baca untuk mengetahui baris perintah apa saja yang digunakan dan bagaimana cara penggunaannya.

hiren boot cd express burn 6 Cara Burning CD/DVD dengan Hirens BootCD 9.8
Keluar dari tampilan ini lewat menu File > Exit. Hiren akan menampilkan baris perintah yang tersedia seperti gambar di bawah ini. Anda tentu sudah dapat mengira-ngira sendiri, baris perintah apa untuk melakukan apa.. Gampang kok. Misalnya untuk membuat sebuah file ISO dari CD Anda cukup mengetikkan cd2file.exe [namafile].iso [source drive]


Dengan program ini Anda bisa:

* menyalin data ke dalam disk
* burning file ISO ke CD
* menyelesaikan proses instalasi.
* menghapus CDRW
* mengubah file audio ke dalam format WAV atau MP3
* mengubah format MP3 ke dalam WAV atau PCM
* membuka/menutup drive tray
* menjalankan Adio CD dengan basis SVGA player
* memecah DVD, VOB dalam ukuran yang lebih kecil,
* me-recovery CD yang rusak dan bad sector
* menyediakan command prompt yang lebih sederhana untuk program CDR/CDRW yang lain.

Jika Anda kesulitan, silakan ketik saja perintah yang Anda kehendaki, sistem akan memandu proses penggunaannya. Anda tertarik mencoba?

Comments